Moch Adnan 18 Februari 2014
Memang benar sekali keberadaan sebuah email masih dianggap perlu hingga saat ini, dengan sebuah email kita bisa melakukan banyak pekerjaan secara mudah entah itu untuk surat menyurat atau yang lainnya. Dan anda menemukan artikel yang tepat jika saat ini membutuhkan informasi tentang cara membuat sebuah akun email, karena dalam artikel ini saya akan menyajikan cara membuat akun Gmail secara bertahap, step demi step hingga akun email anda jadi dan siap untuk dipergunakan.

Langsung saja berikut ini adalah tahapan cara membuat email di Google mail atau Gmail, dan ada baiknya anda siapkan juga handphone anda jika nanti diperlukan verifikasi via telepon. 

Cara Membuat Email Google Mail atau Gmail Terbaru 

1. Klik tautan link berikut www.gmail.com Lalu klik 'create an account' 

Cara Membuat Email Di Google Mail atau Gmail

2. Silahkan isikan mulai 'nama depan dan nama belakang' 'buat nama pengguna' 'buat sandi' 'pilih tanggal lahir anda' 'pilih jenis kelamin' lalu 'isi kotak chapcha' dan beri tanda centang dalam kotak 'persyaratan layanan dan kebijakan' terakhir klik 'langkah berikutnya

Cara Membuat Email Di Google Mail atau Gmail

3. Setelah terbuka sebuah halaman baru, klik saja kotak 'Langkah selanjutnya' karena dalam tahap ini bisa anda edit setelah email anda jadi.

Cara Membuat Email Di Google Mail atau Gmail

4. Selamat datang, akun anda telah jadi, silahkan untuk mencatat nama/ alamat email baru anda agar ketika lupa anda mempunyai salinannya. Setelah itu klik 'Lanjutkan ke Gmail' 
Cara Membuat Email Di Google Mail atau Gmail




Cara Membuat Email Di Google Mail atau Gmail


5. Tadaaa...emai pun telah selesai dibuat dan siap untuk dipergunakan. Dalam tahap ini anda bisa langsung mengirim email atau ingin mengatur dan mensetting beberapa pengaturan seperti mengganti photo profil atau sekedar mempelajari lebih dalam lagi tentang penggunaan gmail melalui panduan singkat yang diberikan oleh pihak Gmail.

Demikianlah cara membuat email di google mail atau Gmail terbaru 2014 semoga bermanfaat dan mohon maaf jika ada salah-salah kata dalam penulisannya. Baca juga postingan saya yang kemarin tentang cara menghilangkan tanda Tang dan obeng dalam blog. Sekian