-

Moch Adnan Blog

Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login

Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login

5 April 2017
Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login
Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login
Moch Adnan Blog - Keren, kini para pengguna Google bisa Login menggunakan nomor ponsel, baik ketika mau mengakses Gmail, Blogger, atau layanan lainnya dari google. Seperti yang terlihat pada gambar diatas. Dengan adanya metode memasukkan nomor ponsel sebagai opsi pengganti alamat surel sangat membantu mengurangi resiko hilangnya email yang kita miliki.

Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login

Selain itu, ada kabar juga bahwa google akan meluncurkan tampilan baru untuk Login. Dimana menurut sumber resmi dari Google yang saya baca, bahwa nantinya akan ada 3 hal yang berubah, seperti:

Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login
Google Hadirkan Tampilan Baru Untuk Login
  • Memiliki tampilan baru yang lebih bersih dan sederhana.
  • Membuat proses login lebih cepat.
  • Konsisten di komputer, ponsel, serta tablet.


Kini Tampilan baru Login ke akun Google sudah tersedia, dan dengan menggunakan browser yang sudah terupdate sobat bisa menikmati tampilan baru untuk Login ke akun Google sobat.



Tampilan baru untuk Login ke akun Google ini, intinya tidak jauh berbeda dengan tampilan untuk Login versi sebelumnya. Hanya saja, pada beberapa browser versi lama, maka tampilan baru untuk Login ke akun Google tidak bisa dilihat bagaimana tampilan nya. Untuk itu penting bagi sobat sebagai pengguna akun Google untuk segera memperbarui versi browser ya, semisal chrome.

Browsing Rahasia 

Fitur browsing Rahasia, saya anjurkan agar diterapkan selalu ketika sobat login ke akun Google dengan menggunakan perangkat lain, misal ketika sobat login ke akun Google dengan menggunakan komputer warnet, menggunakan ponsel orang lain (teman), dan atau perangkat publik.

Baca juga :

Hal ini akan membuat browser seperti chrome tidak akan dapat menyimpan: histori browsing, cookie, data situs, serta informasi yang sobat masukkan kedalam formulir. Dengan demikian orang lain tidak akan bisa membaca data atau bahkan mencoba mencuri akun Google sobat.


Sumber:
https://support.google.com/accounts?p=signin_newlook
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp

Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp

3 April 2017
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp

Perhatian: Sebenarnya ada satu trik lagi yang lebih efektif dari cara menghindari terkena gangguan berupa chatting, atau panggilan dari WhatsApp temen, kerabat, sodara, atau majikan. Klik disini untuk membaca artikelnya

Lihatlah gambar di bawah ini, dibagian bawah nama pemilik akun WhatsApp terlihat sebuah double ticks berwarna biru, di mana tanda tersebut adalah  menandakan bahwa pesan Anda sudah di baca oleh sipemilik akun. Nah, bagi sobat yang ingin menghilangkan tanda centang biru seperti tersebut di atas, atau dengan kata lain tidak ingin si pengirim mengetahui status apakah kita sudah membaca pesan yang dikirimkannya atau belum, maka sobat bisa melakukan pengaturan yang mudah dalam akun WhatsApp (WA) sobat.
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp

Namun sebelum berlanjut, ada baiknya baca juga postingan saya sebelumnya tentang bagaimana cara mengganti sementara nomor WhatsApp. Artikel tersebut bisa jadi solusi di saat sobat sedang berada di satu kondisi dengan kekuatan sinyal yang benar-benar buruk.

Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp
Lanjut...

Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp
Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp


Cara Menghilangkan Centang Biru Pada WhatsApp.


Caranya adalah sebagai berikut:
  • Buka aplikasi WhatsApp.
  • Pilih 'Pengaturan'.
  • Kemudian pilih 'Akun'
  • Lanjut pilih 'Privasi'.
  • Pada bagian 'Laporan dibaca' silahkan hilangkan tanda centangnya.


Dengan pengaturan ini saya mendapatkan rasa keleluasaan kapan harus membalas pesan WhatsApp dari salah satu teman, tanpa "dicurigai" sudah baca pesan tapi malas balasnya. Apa lagi kondisi di lapangan kan berbeda-beda. Setuju?! Selamat mencoba ya...
Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.

Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.

1 April 2017
Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.
Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.
Assalamualaikum sobat Moch Adnan Blog yang berbahagia, sudah sangat jarang sekali saya menulis artikel dalam blog ini, semua dikarenakan begitu sibuknya aktivitas saya di dunia nyata, sampai-sampai hal penting seperti mempublish artikel pun sudah sangat jarang sekali saya lakukan pada beberapa blog saya, dan akhirnya jadi terbengkalai.

Baca juga:

Dalam kesempatan yang sempit ini, secara singkat saja saya akan coba menulis mengenai beberapa fitur unggulan yang ada dalam aplikasi WhatsApp. Di mana dan mungkin saja masih ada di antara kita yang belum "Ngeh!" atau mengerti tentang bagaimana cara menggunakan fitur unggulan yang ada di dalam WhatsApp tersebut. Salah satunya seperti bagaimana cara Mengganti sementara Nomor WhatApp.

Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.
Gambar 01

Lanjut...

Baca juga :

Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.
Gambar 02

Cara Mengganti Sementara Nomor WhatsApp.

Caranya adalah sebagai berikut:
  • Pilih 'Setelan/Setting'.    
  • Kemudian pilih 'Akun'. 
  • Lalu pilih 'Ganti Nomor'. 
  • Sentuh pilihan 'Lanjut' yang terdapat di pojok kanan atas layar (lihat gambar 1).
  • Dan selanjutnya sobat tinggal mengetikkan nomor telepon lama pada kotak pertama, dan kemudian mengetikkan nomor baru pada kolom kedua
  • Kemudian lanjutkan dengan memilih tanda centang 'Selesai' yang terdapat di pojok kanan atas smart phone sobat.(lihat gambar.2).   

Dengan demikian akan di dapat sebuah solusi di mana anda sedang mengalami susah sinyal dengan nomor lama, maka anda dapat menukarnya dengan menggunakan nomor handphone baru dengan kekuatan sinyal yang kuat. Sehingga anda tetap terhubung dengan teman-teman serta group WhatsApp Anda.
-->