-

Moch Adnan Blog

Cara Memasang Widget Alexa Ke Sidebar Blog Wordpress

Cara Memasang Widget Alexa Ke Sidebar Blog Wordpress

27 Juli 2014
Seperti postingan saya yang lalu tentang cara memasang widget alexa kedalam sidebar blogspot maka
Cara Memasang Widget Alexa Ke Sidebar Blog
widget alexa untuk blog wordpress pun sudah berbeda cara pembuatannya, hal ini memang cukup meribetkan bagi blog wordpress gratisan (bukan self hosted) dan akhirnya setelah coba mengutak atik akhirnya saya menemukan sebuah cara yang memang jauh berbeda dari sebelumnya. Dimana untuk menempatkan widget alexa kedalam sidebar blog wordpress, anda akan saya minta untuk menyiapkan juga sebuah blog di blogspot.

Kenapa harus demikian, kenapa saya harus membuat sebuah blog di blogspot, untuk menempatkan widget alexa kedalam sidebar blog wordpress saya?

Percaya atau tidak di blog wordpress itu tidak mendukung sepenuhnya kode javascript serta kode CCS, oleh karena itu jika anda pengguna blog wordpress yang gratisan, membuat blog di blogspot akan diperlukan sekali untuk membaca kode HTML dan Javascript yang disediakan oleh alexa sendiri. Baik tanpa panjang lebar lagi mari kita mulai saja cara memasang alexa ke sidebar blog wordpress berikut ini.

1. Masuk kedalam dasbor blogspot
2. Pilih ‘buat entri baru’
3. Kemudian ubah mode penulisan dari ‘mode compose’ menjadi mode ‘HTML’
4. Copy dan pastekan kode dibawah ini, kedalam layar penulisan. Lalu harap ganti masing-masing tulisan yang berwarna merah tersebut.

<a href="http://www.alexa.com/siteinfo/Namabloganda.com"><script type="text/javascript" src="http://xslt.alexa.com/site_stats/js/s/a?url=http://NamablogAnda.wordpress.com"></script></a>

5. Masih dalam ‘mode HTML’ selanjutnya langsung saja klik ‘Publikasikan’
6. Ok, sudah selesai. Sekarang coba klik ‘Lihat’ untuk melihat hasil entri alexa anda tadi. Maka akan didapat sebuah postingan dengan sebuah gambar alexa site rank.

Cara Memasang Widget Alexa Ke Sidebar Blog Wordpress
7. Nha, selanjutnya silahkan anda border terlebih dulu gambar alexa tersebut, jika sudah kemudian klik kanan pada mouse dan pilih ‘copy’

Sekarang tinggalkan dulu dasbor blogspot anda, selanjutnya silahkan lakukan ‘login’ kedalam dasbor blog wordpress anda. Dan setelah berada dalam dasbor blog, kemudian pilih ‘Post’ lalu pilih ‘Tambah baru’. Biarkan mode penulisan dalam mode ‘Visual’ dan selanjutnya ‘pastekan’ hasil gambar yang anda copy dalam tahapan 8 diatas. Maka akan didapat sebuah widget alexa yang sama persis dengan yang sudah anda publikasikan sebelumnya dalam blog ‘blogspot.com’

Untuk menyimpan widget alexa kedalam sidebar wordpress anda, langkah selanjutnya adalah silahkan ubah mode penulisan. Dari ‘Visual’ menjadi ‘Teks’ maka akan terdapat sebuah kode yang mirip seperti berikut.

Cara Memasang Widget Alexa Ke Sidebar Blog Wordpress

Tugas anda hanya kembali meng-copy kode yang terdapat dalam layar pengetikan dengan mode penulisan “teks’ tersebut, dan menyimpannya kedalam sidebar blog wordpress anda. Langkah-langkahnya kurang lebih seperti berikut:

1. Pilih ‘Tampilan’
2. Lalu pilih ‘Widget’
3. Pilih dan cari widget ‘Teks’ jika sudah menemukannya, silahkan diklik dan tahan, lalu seret dan lepas dibilah widget yang tersedia.
4. Pastekan kode yang didapat dari mode teks dalam layar penulisan artikel di blog wordpress tadi. Setelah itu kklik simpan dan tutup widget.

Percaya atau tidak, maka kini widget alexa sudah duduk tersipu-sipu dibilah kiri sidebar blog wordpress anda :D Demikianlah cara memasang widget alexa kesidebar blog wordpress. Selamat mencoba.
Aneka SMS Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri

Aneka SMS Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri

25 Juli 2014
Aneka SMS Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri
Ini adalah beberapa Ucapan Selamat Idul Fitri yang bisa anda kirimkan melalui SMS kepada Famili atau sahabat, semoga dengan hadirnya aneka SMS ucapan selamat hari raya Idul Fitri ini, memberikan pilihan baru untuk anda kirimkan kepada Teman,sahabat ataupun Keluarga.. 

Tetapkan langkah dengan syukur
Sucikan hati dengan permohonan maaf
Met Hari Raya Idul Fitri
Taqobbalallahu minna wa Min’kum
Minal Aidzin Wal Faidzin
“Mohon Maaf Lahir dan Batin”


Manusia akan segera kembali ke fitrah masing-masing
Fitrah adalah ide bawaan sejak lahir
Ide bawaan tersebut adalah “Laa ilaha Illallah”
Mari sucikan hati kita kembali kepada tauhid
Minal Aidin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir Batin


Ramadhan kan kembali berlalu, meninggalkan kisah syahdu
Betapa masa kan tersia jika hati masih terbalut noda..
Minal Aidin Wal Faidzin ..
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1435 H ..



Aku memang bukan matahari
yang bisa membuatmu membedakan siang dan malam
Tapi setidaknya cahaya kecilku ini
bisa berarti di hari raya ini…
minal aidzin walfaidzin


Bulan yang indah penuh hikmah telah berlalu..
Semoga menitis ke lembaran baru
dan membuka ribuan pintu maaf,
Agar kami bisa masuk dan menjadi bagian yang termaafkan,
“SELAMAT IDUL FITRI 1435 H”
Mohon maaf lahir batin



Esok adalah harapan..
Sekarang adalah kenyataan..
Kemarin adalah kenangan,
yang tak luput dari khilaf dan kesalahan..
Ketika tangan tak mampu berjabat,
Kaki tak dapat melangkah.
Hanya hati yang mampu berbisik,,
”Minal Aidin Walfaizin Mohon Maaf Lahir Batin



Jika langkahku membekas lara,
Kataku merangkai dusta;
Lakuku menoreh luka;
Dari jeritan lubuk bathinku
Dengan ketulusan hatiku
Komohonkan maaf lahir bathinku
Bila Idul Fitri adalah lentera,,
Izinkan membuka tabirnya dengan maaf,,
Agar cahayanya menembus jiwa fitrah dari tiap khilaf..
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1435 H…


Ramadhan membasuh hati yang berjelaga
Saatnya meraih rahmat dan ampunan-Nya
Untuk lisan dan sikap yang tak terjaga
Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya.
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1435 H
Minal Aidin Wal Faidzin Taqabalallahu minnaa wa


Sayup terdengar takbir berkumandang
Tanda Ramadhan akan lewat
Ampunan diharap, barokah didapat
Taqobalallahu minna wa minkum
Mohon maaf lahir dan bathin


Ketupat udah dipotong
Opor udah dibikin
Nastar udah dimeja
Kacang udah digaremin
Gak afdhol kalo gak Minal Aidin wal Faizin
Taqobalallahu minna wa minkum


Orang yang paling mulia adalah
Orang yang mau memaafkan kesalahan orang lain
Bersihkan diri, sucikan hati Di hari yang Fitri ini.


Bulan Ramadhan telah berlalu
Dan hari Kemenangan telah datang
Untuk itu mari kita bersihkan hati dan jiwa kita
Dari gelimang dosa
Mohon Maaf Lahir dan Bathin


Berbuat khilaf adalah sifat
Meminta maaf adalah kewajiban
Dan kembalinya Fitrah adalah tujuan
MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN


Berdayung sampan sambil berdiri,
hendak memancing si ikan patin
Dalam kesucian idul fitri
ku mohon maaf lahir dan batin
Selamat menyambut hari raya Idul Fitri,
mohon maaf lahir dan batin
Beberapa Penyebab Loading Blog Menjadi Berat Serta Solusi Mengatasinya

Beberapa Penyebab Loading Blog Menjadi Berat Serta Solusi Mengatasinya

24 Juli 2014
Kunjungan dari visitor sangatlah berarti bagi seorang webmaster, tak peduli dari mana mereka berasal dan berapa lama mereka berada dalam halaman situs. Yang jelas dengan ini kelangsungan hidup serta perkembangan web akan teroptimalkan, sehingga terwujudlah cita-cita awal seorang webmaster itu sendiri. Untuk itu rasanya sangat disayangkan sekali jika ketika web kita terasa sulit untuk diakses oleh visitor, dikarenakan oleh beberapa hal, semisal karena Loading web yang terlalu berat (Lola).

Penyebab Loading Blog Menjadi Berat
Bukan tidak mungkin seorang visitor akan mengabaikan web kita ketika mereka mendapati begitu lama untuk membuka halaman web kita, bayangkan saja hanya karena persoalan loading blog, maka kita bisa kehilangan kesempatan untuk memperoleh visitor. Menghawatirkan sekali  :D

Artikel seperti ini sebenarnya sudah banyak yang mempublikasikannya,.jika tidak percaya silahkan saja mengetikan kata 'cara mengatasi loading blog yang berat', di mesin pencarian Google misalnya, maka anda akan disuguhkan banyak pilihan, disini saya hanya coba menambahkan saja Beberapa Penyebab Loading Blog Menjadi Berat agar loading blog/web menjadi lebih ringan, lebih cepat terbuka, agar supaya hal yang mengkhawatirkan seperti diatas tidak sampai terjadi.

Berikut adalah beberapa penyebab loading blog/web menjadi berat :

Gambar yang ditampilkan dalam artikel berukuran besar
Terlalu banyak widget tambahan
Template blog terlalu banyak fitur dan gambar
Terlalu Banyak Iklan
Kebanyakan Script
Kecepatan ISP (internet service providers) yang kita gunakan
Lokasi server suatu website dan performa webhosting
Jenis Browser yang digunakan

Beberapa penyebab Loading blog menjadi berat diatas sekiranya sudah jelas sekali, dan bagi webmaster cara ataupun solusi yang bisa ditempuh adalah dengan menghindari (setidaknya meminimalisir) hal-hal yang telah disebutkan diatas. Anda bisa membuang atau tidak menggunakan (tidak berlebihan) menyimpan sesuatu kedalam halaman blog, entah itu gadget, script, ataupun gambar, saya rasa loading blog yang lelet bisa teratasi.

Harga Dan Spesifikasi Honda Verza 150 FI

Harga Dan Spesifikasi Honda Verza 150 FI

23 Juli 2014
Honda Verza 150 yang diluncurkan pada pertengahan 2013 yang lalu hingga saat ini memang  cukup menarik banyak mata, terutama mereka yang notabene  penyuka motor batangan (berkopling) namun dengan harga yang tetap terjangkau serta nyaman untuk dikendarai sehari-hari. Untuk saat ini tersedia dua type Honda verza, yakni Verza 150 FI STD (Peleg Jari-jari) dibandrol dengan harga  Rp.17.200.000, dan Verza 150 FI CW (Peleg Racing) serta dibandol dengan harga Rp.18.050.000, untuk OTR Bekasi.

Harga Dan Spesifikasi Honda Verza 150 FI
Sementara untuk Spesifikasi Honda Verza 150 dapat anda lihat dalam tabel berikut ini 

Dimensi

Panjang X Lebar X Tinggi
2.056 x 742 x 1.054 mm
Jarak Sumbu Roda
1.318 mm
Jarak terendah ke tanah
156 mm
Berat kosong
129 kg
Kapasitas tangki bahan bakar
12,2 liter


Rangka
rangka
Diamond Steel
Tipe suspensi depan
Teleskopik
Tipe suspensi belakang
Suspensi Ganda
Ukuran Ban Depan
80/100 - 17 M/C 46P
Ukuran Ban Belakang
100/90 - 17 M/C 55P
Rem Depan
Cakram Hidrolik, dengan Piston Ganda
Rem Belakang
Tromol


Mesin
mesin
4-Langkah, SOHC, Silinder Tunggal
Kelas
150
Volume Langkah
149,2 cm3
Diameter X Langkah
57,3 x 57,8 mm
Perbandingan Kompresi
9,5 : 1
Daya Maksimum
9,72 kW (13,2 PS)/ 8.500 rpm
Torsi Maksimum
12,7 Nm (1,29 kgf.m)/ 6.000 rpm
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin
1,0 Liter pada Penggantian Periodik
Tipe Kopling
Manual, Multiplate Wet Clutch
Tipe Transmsi
5-Kecepatan
Pola Pengoperan Gigi
1 - N - 2 - 3 - 4 - 5
Tipe Starter
Starter Kaki & Starter Elektrik


Kelistrikan
Tipe Battery
12V - 3,5 Ah
Busi
NGK CPR9EA-9
Pengapian
Full Transisterized

Motor ini memang cocok bagi anda yang ingin memiliki motor sport dengan budget yang tidak banyak namun tetap memilki berbagai fitur yang keren. Spesifikasi Honda Verza 150 ini sudah disematkan berbagai teknologi canggih terkini yang membuat mesin motor Honda Verza150 ini memiliki performa maksimal dan berbagai fitur canggih lainnya yang siap membuat pengalaman berkendara anda menjadi lebih terasa maksimal
Tips Mudik Nyaman Dan Lancar Sampai Di Kampung Halaman

Tips Mudik Nyaman Dan Lancar Sampai Di Kampung Halaman

21 Juli 2014
Tips Mudik Nyaman Dan Lancar Sampai Di Kampung Halaman
Tidak terasa puasa Ramadan tinggal beberapa hari lagi dan Lebaran nan Fitri segera datang, ini berarti tradisi tahunan akan segera tiba. Perlu persiapan dari jauh-jauh hari untuk menyambut tradisi tahunan ini, betul? Dan akan ada banyak keperluan yang tidak biasanya dikeluarkan harus dipersiapkan. Merasakan kembali penatnya perjalanan ditengah terik debu dan polusi, dan bagaimana pegalnya persendian karena terlalu lamanya duduk. Mungkin itulah beberapa masalah yang akan terasa ketika melakukan Mudik Lebaran.

Namun bagaimana pun indahnya kampung halaman dan Silaturrahim menghapus semua itu, kerinduan akan kampung halaman terobati sudah, penat pun sirna, ketika suasana kebersamaan menyelimuti hati. Momen satu tahun sekali ini memang membawa keceriaan tersendiri, untuk itu tidak ada salahnya anda mengikuti Tips berikut ini agar perjalanan Mudik anda semakin nyaman dan berkesan.

Atur anggaran biaya Anda dengan cermat
Buatlah daftar anggaran biaya yang harus Anda keluarkan. Misalnya seperti budget tiket pulang-pergi atau budget bensin, oleh-oleh, angpao dan yang lainnya. Agar tidak bingung dan berakhir dengan uang yang habis tanpa alasan yang jelas. Yang terpenting, jangan memaksakan kebutuhan yang tidak bisa Anda penuhi. Hindari berhutang saat akan mudik hanya dengan alasan agar memiliki uang cadangan. Percaya atau tidak, uang Anda akan tetap habis meskipun Anda sudah mengukuhkan niat hanya akan menggunakan uang cadangan tersebut untuk keperluan mendesak.

Pilih waktu mudik yang tepat
Saat sudah berencana untuk mudik, sebaiknya pilih waktu yang tepat. Jika Anda mudik menggunakan transportasi umum, pesan tiket keberangkatan dan kepulangan jauh-jauh hari sebelumnya. Hal ini dilakukan agar Anda tidak kehabisan tiket dan mendapatkan harga tiket yang jauh lebih murah. Selain itu agar Anda lebih bisa memilih sarana transportasi yang nyaman selama perjalanan. Nah, kalau Anda akan melakukan mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi, sebaiknya cek keamanan kendaraan jauh-jauh hari. Periksakan ke bengkel untuk service dan mengecek bagian terkecilnya. Agar tidak ada kejadian yang tidak diinginkan saat Anda mudik nanti. :D

Jangan membawa terlalu banyak barang
Hal tersebut akan merepotkan anda saat melakukan perjalanan, kecuali jika Anda membawa mobil pribadi. Namun begitu tetap saja, sebaiknya membawa barang secukupnya saja. Anda dapat mengirim sebagian barang melalui jasa pengiriman kilat jika memang terkondisikan untuk membawa barang-barang yang cukup banyak. Sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan uang ekstra untuk membayar jasa pengangkut barang atau porter.

Siapkan mental mengendara 
Saat anda memilih menggunakan sepeda motor untuk mudik, berarti anda harus siap menghadapi kemacetan jalan saat mudik lebaran. Buatlah perjalanan anda terasa santai, jangan dibawa was – was, khawatir ataupun beban – beban yang ada pada diri anda. Hal ini akan membuat perjalanan anda lebih menyenangkan. 

Siapkan kondisi fisik
Jangan sampai membuat kondisi kesehatan Anda jadi menurun saat hari H keberangkatan hanya gara-gara anda kecapekan menyiapkan persiapan Mudik. Siapkan plastik, obat anti mabuk perjalanan, minyak angin, beberapa permen asam dan obat khusus yang sesuai dengan Anda. Terakhir dan jangan sampai dilupakan, yakni berdoa kepada Tuhan YME semoga perjalanan mudik ini diberi keselamatan hingga sampai ketempat tujuan dengan selamat serta tidak kurang satu apa pun. Selamat mempersiapkan mudik, jangan lupa untuk hati-hati selama anda dalam perjalanan.

Suzuki Satria Fu150 Black Predator

Suzuki Satria Fu150 Black Predator

18 Juli 2014
Kini sudah beredar Satria Fu150 Black Predator atau satria Fu150  evolution, varian terbaru dari suzuki satria Fu 150. Setelah sebelumnya PT.Suzuki Indomobil Sales mengeluarkan Satria Fu150 Black Fire II, kini hadir satria fu150 Predator, dengan tampilan warna yang serba hitam. Sangat berbeda dengan penampilan satria fu sebelumnya baik itu satria facelift, satria fighter 1, atau pun satria black fire II.

Suzuki Satria Fu150 Black Predator
Suzuki Satria Fu150 Black Predator
 Warna hitam hampir membungkus keseluruhan bodi motor mulai dari bawah hingga kebagian atas motor, blok mesin yang biasanya identik dengan warna gold atau keemasan Seperti yang terdapat pada varian satria fu150 sebelumnya benar-benar menghilang. Hanya satu yang terlihat bersinar yakni pada bilah kiri dan kanan sayap terdapat logo 'S' yang melambangkan merk Suzuki dengan warna sylver/chrome.

Kesan sangar memang tersirat pada jogrogan satria fu150 Predator yang dibandrol Rp. 20.250.000 untuk area berplat nomer polisi B ini, sangat sesuai dengan nama yang disandangnya. Sementara dari segi mesin serta fitur yang di usung, memang merancang desain motor bebek sport agar maskulin dan tampak sangar, hal ini tampak dari spesifikasi Suzuki Satria black Predator yang dibuat dengan dasaran warna Titan Black. Dengan warna Titan Black ini membuat motor ini tampak mengkilat. Lalu body yang telah dibalut dengan warna hitam tersebut masih dipermak dengan disematkannya New Black Stripping dinamis yang tampak Wah dengan kombinasi emblem 3D Suzuki Chrome yang tampak berukuran besar.

Memang dengan balutan warna hitam dan strippingnya membuat Suzuki Satria Fu150 Predator ini tampak begitu berani.  Selain itu motor ini dibubuhi dengan Blue Reflector Headlamp yang membuat motor ini semakin Macho. Selain itu juga spesifikasi Satria Predator pada sisi headlampnya juga dilengkapi New Headlamp Garnish.

Suzuki Satria Fu150 Black Predator
Perubahan spesifikasi Suzuki Satria Fu150 Predator daripada Satria Fu versi sebelumnya tidak hanya yang disebutkan diatas saja, namun masih banyak lagi seperti perubahan desain New Air Scoop Garnish dan New Tail Lamp Garnish yang akan membuat motor ini akan tampil dengan aksen beda daripada varian Satria Fu 150 terdahulunya. Selain itu Suzuki Satria150 Predator ini juga dilakukan perubahan desain di beberapa lini komponennya seperti tampilan yang lebih anyar pada Black Muffer, Black Engine, dan Black Oil Cooler. Untuk sistem keamanannya sendiri sekarang spesifikasi Satria Fu Predator telah dilengkapi dengan Security Alarm. Perangkat ini akan berguna bagi motor anda sebagai perangkat anti maling. Security Alarm ini dapat dibeli terpisah di dealer Suzuki dengan harga Rp 473.000,- per unit.

Untuk spesifikasi Suzuki Satria Fu150 Predator di sektor dapur pacunya masih menggunakan mesin yang sama dengan Satria Fu 150 versi pendahulunya. Mesinnya berkapasitas 150cc dengan tipe DOHC, 4 Valve, dan 6-speed gearbox. Dengan mesin tersebut Suzuki Satria Fu150 Predator ini dapat mengeluarkan tenaga maksimal sebanyak 15 PS pada 9500. Sedangkan torsinya dapat menghasilkan tenaga maksimal 12,4 Nm pada 8500 rpm. Pada sistem pengkabutannya Suzuki masih tetap mempertahankan edisi spesial dari Satria Fu 150 dengan sistem pengkabutan kaburator.
Cara Membuat Kotak Berlangganan Artikel Gratis

Cara Membuat Kotak Berlangganan Artikel Gratis

15 Juli 2014
Cara Membuat Kotak Berlangganan Artikel Gratis
Saya rasa sudah sama-sama kita ketahui bahwa dalam sebuah halaman web atau  blog harus ada beberapa widget yang sifatnya perlu untuk dipasang, seperti misalnya  widget Recent posts, dimana dengan keberadaanya (Recent posts) kita bisa memberitahukan kepada para pengunjung akan adanya  artikel terbaru yang telah  dipublish. Gunanya sudah tidak perlu ditanyakan lagi, dan manfaatnya pun tidak perlu disangkal lagi. Ini akan memberi efek yang baik bagi perkembangan web itu sendiri.

Dan tidak jauh berbeda dengan keberadaan widget yang tadi saya tuliskan diatas, widget kotak berlangganan artikel pun sangat perlu untuk dipasang dalam halaman web/blog, karena efeknya akan sangat berdampak baik  sekali bagi perkembangan web itu sendiri. Maka dari itu pada kesempatan kali ini saya akan coba memberikan sebuah tutorial singkat tentang cara membuat kotak berlangganan artikel Gratis dengan menggunakan jasa feedburner sebagai medianya. Tanpa panjang lebar lagi langsung saja menuju proses pembuatannya, hingga akhirnya terpasang dalam halaman web. 

Buka www.feedburner.com 
Setelah itu klik Nama web atau blog Anda. 
Lalu pilih menu 'Publicize' sudah?
Selanjutnya klik 'Email Subscriptions' yang terdapat di menu bilah kiri. 
Cara Membuat Kotak Berlangganan Artikel Gratis
Silahkan copy kode yang tersedia kedalam halaman blog anda, Adapun cara menyimpannya kedalam halaman web/blog adalah seperti berikut:
Dalam dasbor blog pilih 'Tata letak' lalu pilih 'Tambahkan widget' lalu pilih "HTML/JavaScript'
Setelah selesai menyimpan keseluruhan kode, langsung klik 'Save' dan selesai.

 Jika sebelumnya anda belum pernah memdaftarkan Feed alamat blog anda, maka langkah yang harus anda lakukan terlebih dahulu adalah membakar alamat web/blog anda dulu dengan cara memasukkan alamat link web ke kotak bagian 'Burn a feed right this instant'

Cara Membuat Kotak Berlangganan Artikel Gratis
Kemudian ikuti step demi step cara membakar alamat web anda dalam feedburner. Nha dengan demikian anda baru saja mendaftarkan web/blog anda ke feedburner, untuk itu silahkan ikuti langkah-langkah diatas untuk cara membuat kotak berlangganan artikel gratis kedalam halaman blog/web. selamat mencoba
Cara Membuat Tombol Sosial Media Dan Tombol Berbagi Di Blog

Cara Membuat Tombol Sosial Media Dan Tombol Berbagi Di Blog

14 Juli 2014
Cara Membuat Tombol Sosial Media Dan Tombol Berbagi Di Blog
Dengan satu kode script dari Addthis ini anda sudah bisa mendapatkan dua buah keuntungan langsung dalam halaman blog. Keuntungan pertama, anda akan langsung memiliki tombol sosial media yang bentuknya cukup atraktif dimana tombol sosial media ini terlihat melayang dipojok kanan atas header blog, dengan sebuah tombol 'show and hide' yang terletak transparan pada sisi widget.

Cara Membuat Tombol Sosial Media


Keuntungan berikutnya, anda akan langsung memiliki sebuah widget 'sharing media' yang melayang dan melekat disisi kiri halaman blog. Dan tentunya dengan tampilan yang sangat menarik   :D

Cara Membuat Tombol Sosial Media Dan Tombol Berbagi Di Blog

Dan tanpa panjang lebar lagi, silahkan sobat simpan kode script berikut ini kedalam halaman blog sobat.


<!-- AddThis Smart Layers BEGIN -->
<!-- Go to http://www.addthis.com/get/smart-layers to customize -->
<script type="text/javascript" src="//s7.addthis.com/js/300/addthis_widget.js#pubid=ra-530e5d7142f9626f"></script>
<script type="text/javascript">
 addthis.layers({
    'theme' : 'light',
    'share' : {
      'position' : 'left',
      'numPreferredServices' : 6
    },  
    'follow' : {
      'services' : [
        {'service': 'facebook', 'id': '#'},
        {'service': 'twitter', 'id': '#'},
        {'service': 'linkedin', 'id': '#'},
        {'service': 'google_follow', 'id': '#'},
        {'service': 'youtube', 'id': '#'},
        {'service': 'pinterest', 'id': '#'},
        {'service': 'rss', 'id': 'http://feeds.feedburner.com/'}
      ]
    },  
    'whatsnext' : {},  
    'recommended' : {} 
  });

<!-- AddThis Smart Layers END --></script>



Perhatian: silahkan anda ganti masing-masing tulisan pada bagian Id sosial media, seperti pada bagian 'facebook id', 'linkedin id', 'twitter id', 'google follow id', 'youtube id', 'pinterest id', serta 'rss id', dengan menggunakan sosial media Id nya sobat masing-masing.


Baca juga :

Untuk melihat hasilnya langsung saja  buka tautan berikut 'DEMONYA'
Demikian saja cara membuat tombol sosial media dan tombol berbagi di blog, semoga bermanfaat. Tinggalkan komentar jika ada yang ingin ditanyakan, selamat mencoba.
Yamaha R25 Spesifikasi Serta Harga Yamaha R25

Yamaha R25 Spesifikasi Serta Harga Yamaha R25

11 Juli 2014
Yamaha R-Series yakni R15, R25, R6, dan R1. Dan kali ini saya akan coba menginfokan tentang Yamaha R25, sebelumnya saya sudah pernah mempublikasikan artikel tentang Yamaha R15 silahkan kunjungi halaman blog saya tentang spesifikasi serta harga terbarunya dengan mengunjungi link berikut Spesifikasi dan harga Yamaha R15. Dengan demikian anda bisa memperoleh perbandingannya baik dari segi mesin maupun harga on the roadnya.

Kembali ke Yamaha R25 yang mana jelas sekali para pecinta motor sport Indonesia akan merasakan sensasi mengendarai ‘MotoGP’ dengan memiliki tunggangan Yamaha R25 ini, hal ini bisa dibuktikan hanya dengan melirik jogrogan nya saja, belum lagi kapasitas mesin yang memang lumayan cukup besar untuk motor sekelasnya.

Yamaha R25 Spesifikasi Serta Harga Yamaha R25
Yamaha R25 walaupun dikemas sebagai motor sport racing 250 cc dan berkarakter predator tapi tetap andal dan nyaman dikendarai harian. Karena Yamaha R25 mengusung tiga hal penting : Fastest, Lightest, and Advanced
Yamaha R25 memakai mesin 4 langkah, 2 silinder segaris berkapasitas 250 cc, DOHC direct drive camshaft 8 katup. Adapun kompresinya mencapai 11,6:1. Untuk motor sport di kelas 250 cc, performa Yamaha R25 paling terbesar mencapai 36 hp pada 12.000 rpm dan torsi 22,6 Nm pada 10.000 rpm. Yamaha R25 ini sendiri akan hadir di pasar otomotif Indonesia dengan mengusung tiga varian warna yaitu Racing Blue (Biru), The Predator Black (Hitam), dan Diablo Red (Merah)

Yup. Untuk memenuhi keingintahuan anda tentang spesifikasi lengkap Yamaha R25 anda, berikut ini saya lampirkan tabel spesifikasi lengkapnya.

Tipe Mesin 4 Tak
Sistem Pendinginan Liquid Cooled Radiator
Konfigurasi camshaft Double Overhead Camshaft (DOHC)
Jumlah silinder 2 silinder
Posisi Silinder Tegak,  Segaris
Isi Silinder 250 cc
Bore & Stroke 60 x 44.1 mm
Kompresi 01:11.6
Sistem Suplai Bahan Bakar Injeksi
Sistem Pendinginan Trasistorized Control Ignition
Jenis Busi CR9E
Jenis Aki Aki MF 7.4 Ah GTZ8V
Sistem stater Starter Elektrik
Transmisi Kopling 6 percepatan
Oli Mesin 2,4 Liter
Power Maksimum 36 PS (26.5 KW) pada 12.000 Rpm
Torsi Maksimum 22.1 Nm pada 10.000 Rpm
Tipe kopling Basah, Multiplat
Sistem Pelumasan Basah

Sementara untuk harga yamaha R25 saat ini dibandrol Rp. 53.000.000. Demikianlah sekilas tentang Yamaha R25 Spesifikasi serta Harga Yamaha R25 semoga bermanfaat untuk sobat semua.
Cara Mengganti Sandi (Password) Pada Akun Google

Cara Mengganti Sandi (Password) Pada Akun Google

9 Juli 2014
Cara Mengganti Sandi (Password) Pada Akun Google
Sudahkah anda memiliki sebuah akun google? Tentunya sudah ya. Nha…dengan satu akun google ini, kita bisa mengakses beberapa layanan yang telah disediakan oleh Google. Seperti Youtube, Google Drive, Google Mail, dan lain sebagainya. Untuk anda yang belum dan ingin mencoba menggunakan beberapa layanan dari Google, saya mempersilahkan anda untuk Registrasi dan melakukan pendaftaran KE Google, dengan membaca artikel saya sebelumnya tentang cara membuat akun Google, baca DISINI.

Sebuah akun pada umumnya adalah terdiri dari satu user (biasanya alamat email) dan satu lagi sebuah password (kata sandi), mungkin jika hanya alamat email, kita bisa membiarkan beberapa orang untuk mengetahuinya. Sementara untuk urusan Password (kata sandi) maka hanya anda pribadilah yang boleh mengetahuinya, karena jika kata sandi ini sudah diketahui oleh orang lain, besar kemungkinan akun anda akan dicuri oleh orang lain.

Untuk mengatasi dan meminimalisir terjadinya pencurian akun, jalan terbaik adalah untuk tetap merahasiakan kata sandi akun anda tersebut. Buatlah sebuah kata sandi dengan kerumitan tingkat tinggi (sandi dengan banyak variasi.), agar akun tersebut tidak mudah untuk dibobol orang. Jika memang perlu sering-seringlah mengganti kata sandi akun anda, bagaimana cara mengganti kata sandi akun Google anda? Berikut ini saya coba berikan tutorial mudahnya.

Langsung saja, buka link berikut ini https://accounts.google.com/login
Kemudian ketik alamat email dan kata sandi anda.
Setelah berada dalam dasbor akun google, klik ‘gambar gravatar akun’ maka akan terbuka sebuah pengaturan seperti yang tampak dalam gambar berikut.

Cara Mengganti Kata Sandi
Cara Mengganti Sandi (Password) Pada Akun Google


Klik ‘Account
Maka akan terbuka sebuah tab baru, dan lanjutkan dengan mengklik menu ‘Security’ yang tersedia dibagian atas dasbor. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.

Cara Mengganti Kata Sandi
Cara Mengganti Sandi (Password) Pada Akun Google


Pada bagian ‘Password’ klik atau pilih ‘Change password’. Langkah selanjutnya anda hanya tinggal mengetikan kata sandi (password) anda saat ini, dan lanjutkan dengan mengetikan kata sandi (password) baru anda, pada kedua kotak yang terdapat dibawah kotak pertama (kotak kata sandi anda saat ini). Mudah bukan? Dan dengan demikian kata sandi anda pun sudah berganti dengan yang baru. Demikian saja cara mengganti kata sandi (Password) pada akun Google, untuk mengetahui statusnya apakah sudah berhasil atau belum, anda bisa mengklik ‘View all events’ pada bagian menu ‘Recent activity’.

Baca juga: Cara Mengedit Artikel Via Handphone

Mari Kita Turut Menyukseskan Pemilu Pilpres 2014

Mari Kita Turut Menyukseskan Pemilu Pilpres 2014

8 Juli 2014
Mari Kita Turut Menyukseskan Pemilu Pilpres 2014
Besok tanggal berapa? Yap betul sekali. Besok adalah tanggal 9 Juli 2014, dimana bangsa Indonesia akan menggelar pemilihan umum, masing-masing akan menentukan siapa Presiden nya untuk memimpin bangsa tercinta ini selama 5 Tahun kedepan. Pesta demokrasi kali ini saya rasa tidak seperti Tahun-tahun sebelumnya, dimana kesadaran untuk tidak Golput datang dari diri pribadi masing-masing. Tanpa imbalan apa-apa pun sekarang ini saya rasa rakyat sudah senang untuk datang ke TPS dan memberikan hak suaranya.

Siapa pun besok yang akan terpilih dan menjadi Presiden nya,tentunya kita berharap itulah yang terbaik dan nantinya menjadi pemimpin yang sama-sama kita harapkan untuk menjadikan Negara tercinta ini semakin berkeadilan, berdaulat, berkemakmuran dan ber-ber yang lainnya. Yang pasti kita sebagai Rakyat biasa hanya mendambakan harga –harga murah, mencari pekerjaan tidak sulit, dan Nikah tidak Ribet.

Saya hanya bisa mendoakan semoga hari bersejarah besok, tidak ternodai oleh kecurangan dari kepentingan-kepentingan sekelompok atau golongan tertentu. Yang hanya mengejar keuntungan pribadinya dan golongannya semata, dan kiranya kita sebagai warga Negara Indonesia tidak mengharapkan akan hal seperti itu.

Saya sempat mendapat kiriman sebuah pesan dari salah seorang sahabat melalui akun BBM nya, dan dalam pesan tersebut sipengirim mengharapkan saya agar lebih jeli dan waspada sebelum mencoblos. Yang mana isi pesan BBM tersdebut berbunyi seperti demikian:

“Untuk mencegah atau meminimalisir terjadinya kecurangan saat hari H pencoblosan, sebaiknya begitu kita menerima surat suara, langsung dibuka dulu dihadapan Panitia. Jangan dibuka didalam bilik pencoblosan, dan ketika setelah dipastikan tidak ada bekas coblosan, maka barulah kita coblos dibilik suara. Dikhawatirkan ketika kita membuka surat suara dibilik suara, lalu ternyata sudah ada coblosannya (padahal kita belum coblos) maka ketika kita akan protes, ada kemungkinan akan ditolak. Hal ini dikarenakan tidak adanya bukti yang kuat kalau kita belum coblos.”

Seperti itulah isi pesan yang saya peroleh, dan mungkin ada dari sebagian kita yang belum mengetahuinya maka saya persilahkan untuk menshare nya melalui tombol berbagi yang terdapat dibawah artikel ini. Ok sobat, terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini. Sekali lagi saya ucapkan selamat mencoblos dan jangan lupa untuk mampir besok ke TPS terdekat di daerah sobat.
Menambahkan Sebuah Kolom/Elemen Baru Di Bawah Footer Blog

Menambahkan Sebuah Kolom/Elemen Baru Di Bawah Footer Blog

7 Juli 2014
Menambahkan Sebuah Kolom/Elemen Baru Di Bawah Footer Blog
Jumpa lagi dalam artikel tutorial blog dan kali ini saya ingin berbagi sebuah cara untuk membuat atau pun menambahkan sebuah elemen baru/ kolom baru dibawah footer blog, dan mungkin kolom/elemen baru ini bisa bermanfaat entah itu untuk menyimpan sebuah widget, kotak iklan, atau mungkin untuk menyimpan beberapa banner.

Memang terdapat beberapa cara untuk menambahkan elemen baru pada template blog, seperti pada bagiann header blog, sidebar blog. Dan cara membuatnya pun bermacam cara, ada yang bisa langsung menambahkan 3 elemen baru, 2 elemen baru pada sidebar ataupun footer blog.

Baca juga :

Menambahkan Sebuah Kolom/Elemen Baru Di Bawah Footer Blog
Menambahkan Sebuah Kolom/Elemen Baru Di Bawah Footer Blog

Dan pada kesempatan ini saya akan berbagi cara membuat sebuah elemen/kolom baru pada bagian footer blog, insya Allah dilain kesempatan tutorial tentang cara membuat 3 elemen/kolomk baru misalnya, bisa saya posting pada lain kesempatan.dan tanpa berpanjang lebar lagi berikut adalah cara pembuatannya.

1. ‘Masuk’ kedalam dasbor blog
2. Pilih ‘Template’ lalu pilih ‘Edit’
3. Untuk berjaga – jaga dari kerusakan akibat pengeditan kode html, ada baiknya anda mendownload / mencadangkan template entri blog anda,
4. Setelah terbuka keseluruhan kode yang ada dalam template, selanjutnya silahkan cari kode seperti ini ]]></b:skin> ( seperti biasa gunakan pencarian cepat dengan menekan tombol Ctrl +F)
5. Selanjutnya silahkan anda simpan kode berikut ini tepat diatas kode ]]></b:skin>

#bawahfooter {
       margin:0;
       padding:0;
       text-align:center;
}
#bawahfooter1 {
       margin:10px 0 10px 0;
       padding:0;
}

7.  klik ‘Simpan’
8. Masih dalam mode edit html, selanjutnya cari lagi kode yang mirip seperti berikut <div id='footer-wrapper'> dan jika sudah menemukannya, langsung saja anda copy kode dibawah ini, dan pastekan tepat dibawah kode <div id='footer-wrapper'>

<div id='bawahfooter'>
<b:section class='bawahfooter1' id='bawahfooter1' showaddelement='yes'>
</b:section>
</div>

9. kembali klik ‘Simpan’ agar hasil kerja anda tidak menjadi sia-sia.

Baca juga:

Nha, untuk melihat dan mengubah-suaikan kolom baru tersebut silahkan klik 'Tata letak' lalu gulir kebagian bawah maka sebuah elemen/ kolom baru kini telah berada dalam footer blog. 
Demikian saja cara menambahkan sebuah kolom/Elemen baru di bawah footer blog, semoga bermanfaat. :D

Lirik Lagu David Guetta Feat Sia - Titanium

Lirik Lagu David Guetta Feat Sia - Titanium

4 Juli 2014
Lirik lagu Titanium - David Guetta Feat Sia 

You shout it out But I can't hear a word you say
I'm talking loud not saying much
I'm criticized
But all your bullets ricochet
Shoot me down, but I get up


I'm bulletproof, nothing to lose
Fire away, fire away
Ricochet, you take your aim
Fire away, fire away


[Chorus:] You shoot me down but I won't fall
I am titanium
You shoot me down but I won't fall
I am titanium


Cut me down
But it's you who'll have further to fall
Ghost town and haunted love
Raise your voice, sticks and stones may break my bones
I'm talking loud not saying much


I'm bulletproof, nothing to lose
Fire away, fire away
Ricochet, you take your aim
Fire away, fire away


[Chorus:]
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
I am titanium
I am titanium


Stone-hard, machine gun
Firing at the ones who run
Stone-hard as bulletproof glass


[Chorus:]
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
You shoot me down but I won't fall
I am titanium
I am titanium
David Guetta. (Foto: Europa Press via Getty Images).
Cara Mengatasi Oooops Google Chrome Could Not Find

Cara Mengatasi Oooops Google Chrome Could Not Find

2 Juli 2014
Kesal juga saat menemukan kenyataan bahwa web tidak bisa diakses (dibuka) di browser Google chrome. Pada beberapa web kadang terjadi kerusakan dimana situs yang tengah kita ingin buka mendadak tidak bisa terbuka dan biasanya ini terjadi pada browser Google chrome, seperti  misalnya ketika saya ingin mengakses salah satu situs berikut ini di browser google chrome tapi saya mendapati malah kata Oops Google Chrome could not fine ‘nama situs’ coba refresh browser, dan hasilnya tetap sama, yakni situs tersebut tidak juga kunjung terbuka. Nah, jika anda pun pernah mengalami hal seperti ini, maka trik berikut ini Insya Allah bisa mengatasi hal tersebut diatas. Langsung saja berikut ini adalah cara mengatasi Oops Google Chrome could not fine the web.

Oooops Google Chrome Could Not Find

Klik pengaturan yang terdapat di pojok kanan atas browser google chrome, setelah itu pilih ‘Setingan’ lanjutkan dengan memilih ‘Seting lanjutan (Advanced seting)’ perhatikan screen shot berikut ini untuk lebih jelasnya
Oooops Google Chrome Could Not Find

Silahkan hilangkan tanda centang pada bagian kata ‘ Predict network actions to improve page load performance’ kemudian tutup pengaturan browser google chrome anda dan coba kembali untuk membuka situs/web yang tadi tidak dapat anda buka. Maka, kata Oops Google Chrome could not fine the web tersebut sudah tidak menjadi penghalang lagi. Perhatikan screenshot berikut untuk menghilangkan tanda centang tersebut
klik gambar untuk memperbesar.!
Oooops Google Chrome Could Not Find
Dengan demikian maka anda pun kini sudah bisa leluasa membuka situs /web yang tadi tidak bisa anda buka, dan apa yang tengah  akan anda cari dalam situs/web tersebut pun kini bisa dengan leluasa anda baca dan menggali info didalamnya. Well, selamat menjelajah. Semoga trik cara mengatasi Oops Google Chrome  could not fine the web  bermanfaat untuk Anda.
Cara Mengetahui Pengunjung Web Atau Blog Secara Real Time

Cara Mengetahui Pengunjung Web Atau Blog Secara Real Time

30 Juni 2014
Sayangnya layanan ini sudah tidak aktif lagi....entah dari tahun berapa 😭 ketika update (31/05/2023 ) artikel-artikel lama,  tau-tau layanan FEEDJIT ini sudah tidak aktif lagi 
Anda ingin mengetahui pengunjung web anda berasal dari mana sajakah, atau berapa lama mereka (visitor anda ini) mengunjungi dan berada di web atau blog anda, ya... ada beberapa cara yang bisa anda lakukan yakni dengan menyimpan sebuah widget dari pihak ketiga kedalam halaman blog. Untuk widget - widget tersebut, yang sudah banyak digunakan oleh para blogger diantaranya adalah:

Flag counter, Dengan menggunakan wiget ini anda bisa sekaligus mengkoleksi beraneka bendera negara, sesuai negara sipengunjung/visitor.
Whos among us, dengan menggunakan widget dari yang telah disediakan, anda bisa melihat jumlah visitor yang tengah online dan berada dalam halaman blog anda. Terlihat dengan jumlah angka yang tertera dalam widget.
Feedjit, dengan menggunakan widget ini anda bisa melihat jumlah pengunjung sekaligus dari daerah dan negara mana si pengunjung berasal dengan dilengkapi penghitungan waktu secara real time.
Untuk tahapan cara memasang flag counter atau whous among us, kedalam halaman blog, silahkan anda klik masing-masing tautan link diatas, kemudian ikuti petunjuk yang tersedia disana.
Dan untuk anda yang ingin memasang widget feedjit kedalam halaman blognya silahkan ikuti cara pemasangannya berikut ini.

1. Login terlebih dahulu kedalam dasbor blog, setelah itu buka situsnya Feedjit

2. Setelah terbuka halaman situs Feedjit, langkah selanjutnya langsung saja anda melakukan personalize untuk tampilan widget yang akan anda pasang kedalam halaman blog/ web anda.Dan setelah selesai dengan pengaturan ini, kemudian klik 'GO'

Cara Mengetahui Pengunjung Web Atau Blog

3. Maka akan terdapat 2 buah cara untuk memasang widget Feedjit ini, pertama dengan mengklik pilihan 'Step 2' yang mana widget akan terpasang secara otomatis kedalam halaman bloc dengan mengikuti tautan link yang telah disediakan. Cara kedua adalah dengan meng copy kode 'HTML' yang tersaedia, caranya : copy keseluruhan kode tersebut, buka (masuk) dasbbor blog, pilih Tata letak, Pilih menambahkan widget, pilih HTML. Pastekan kode html tersebut dan klik 'Simpan'

Cara Mengetahui Pengunjung Web Atau Blog

Demikianlah kurang lebihnya cara memasang widget Feedjit kedalam halaman blog anda, dengan terpasangnya widget ini, maka anda dapat mengetahui pengunjung web/blog anda secara Real time. Baca juga cara memasang widget Alexa agar Rank web anda bisa terpantau.
-->